You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Layanan Mobil Vaksin Keliling di Kelurahan Rorotan Disambut Antusias
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Layanan Mobil Vaksin Keliling di Kelurahan Rorotan Disambut Antusias

Layanan Mobil Vaksin Keliling yang menyambangi Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, disambut antusias warga.

Saya ke sini juga mengajak teman-teman untuk divaksin

Lurah Rorotan, Idham Mugabe mengatakan, dari target sebanyak 350 peserta vaksinasi, hingga pukul 15.00 WIB sudah ada 250 warga yang divaksin.

"Vaksinasi ini masih akan berlangsung hingga pukul 17.00, mayoritas peserta vaksinasi sudah mendaftar melalui aplikasi JAKI," ujarnya, saat melakukan peninjauan lokasi vaksinasi di Hutan Kota Rorotan, Selasa (13/7).

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 12 Juli 2021

Menurutnya, kegiatan ini diikuti warga dengan usia sasaran vaksinasi mulai dari 12 tahun hingga Lansia. Dalam layanan Mobil Vaksin Keliling hingga 15 Juli ini mendatang ditargetkan 900 warga Rorotan dapat divaksin.

"Jumlah seluruh sasaran vaksinasi di wilayah kami mencapai 15 ribu orang dengan jumlah yang sudah divaksin sekitar 7.500 orang," terangnya.

Sementara itu, salah seorang peserta vaksinasi yang merupakan peserta didik di SMPN 200 Rorotan, Rafi Afriansyah (14) mengaku sangat didukung kedua orang tuanya untuk mengikuti vaksinasi COVID-19.

"Tidak terlalu rasa sakit saat disuntik. Saya ke sini juga mengajak teman-teman untuk divaksin agar tetap sehat dan terhindar dari virus corona," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1450 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1374 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1285 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1255 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1126 personFolmer